Rabu, 27 Desember 2017

Contoh Perhitungan Penyelesaian Transaksi Remain Trading Limit / Dana Pinjaman Saham

contoh perhitungan pelaksanaan atas pemenuhan ketentuan pembiayaan transaksi sebagai berikut:


1. Nasabah membeli saham menggunakan RTL sehingga saldo Cash T+3 menjadi negatif. Nasabah melakukan pembayaran sebelum jatuh tempo pada T+3. Pembayaran harus dilakukan sebelum Cut Off Time yaitu maksimum jam 12.00 agar dana bisa masuk kedalam sistem dihari yang sama.

2. Nasabah membeli saham menggunakan RTL sehingga saldo Cash T+3 menjadi negatif. Nasabah melakukan pembayaran pada T+4, melebihi batas jatuh tempo pembayaran yaitu T+3. Maka nasabah akan terkena suspend buy pada T+4. Suspend Buy akan dicabut secara otomatis setelah pembayaran telah terverifikasi dan terlihat pada sistem kami dan saldo cash kembali positif.

3. Nasabah membeli saham menggunakan RTL sehingga saldo Cash T+3 menjadi negatif. Nasabah tidak melakukan pembayaran sehingga harus terkena forced sell di T+5. Dana forced sell akan masuk 3hari setelah penjualan, dan Nasabah akan terkena suspend buy sampai dengan T+8.

4. Nasabah membeli saham menggunakan RTL sehingga saldo Cash T+3 menjadi negatif. Tidak melakukan pembayaran tetapi menjual saham pada T+0 atau T+1 senilai jumlah kekurangan bayar. Nasabah tidak terkena suspend buy.


5. Nasabah membeli saham menggunakan RTL sehingga saldo Cash T+3 menjadi negatif. Tidak melakukan pembayaran tetapi menjual saham pada T+2 senilai jumlah kewajiban pembayaran untuk membuat saldo cash kembali positif. Nasabah akan terkena suspend buy 1hari di T+4.



Minggu, 17 Desember 2017

SEMINAR EDUKASI INVESTASI SAHAM BASIC FUNDAMENTAL DI MEDAN

EDUKASI INVESTASI SAHAM
BASIC FUNDAMENTAL.


Seminar Investasi saham pada bulan Desember 2017 telah di adakan di kantor Mirae Asset Sekuritas Medan Grand Palladium mall Lt.UG pada Jam 15.00 WIB sampai selesai dengan materi kali membahas tentang Basic Fundamental.

Pembahasan Materi Basic fundamental membahas tentang basic basic fundamental yang di mulai dari analisis ekonomi baik secara makro dan mikro lalu membahasa dengan analisis laporan Keuangan yang melihat nilai perusahaan dengan cara menggunakan beberapa rasio keuangan seperti, Menghitung Book Value, Price Book Value (PBV),Price Earning Rasio (PER), Earning Per Share (EPS), Return On Equity (ROE), & Debt Equity Ratio (DER).









Info Edukasi 
Silahkan Hubungi 
Office Education Mirae Asset Sekuritas Medan

Delpi Siregar
WA.082160300602

Rabu, 08 November 2017

ANALISIS SAHAM LPKR

LPKR (Buy) NDR feedback: Interesting, but wait and see


Fully geared to Meikarta
Kami menyelenggarakan non-deal roadshow dua hari dengan Lippo Karawaci (LPKR) pada 23 dan 25 Oktober di Singapura dan Korea Selatan. Secara keseluruhan, sentimen terhadap pasar properti Indonesia tampak netral. Namun, investor tertarik dengan proyek unggulan LPKR yaitu Meikarta, dan perkembangannya yang akan datang. Ke depan, perusahaan mengekspektasi marketing sales lebih lambat dari Meikarta, karena momentum dari launching dan upaya pemasaran besar-besaran selama 2Q-3Q akan perlahan-lahan memudar. Serah-terima pertama diperkirakan akan dilakukan pada bulan Desember 2018, ditambah grace period 6 bulan. Selain itu, LPKR menyatakan bahwa proyek Meikarta akan dibangun di atas tanah dormant yang telah diakuisisi sejak lama oleh perusahaan; Dengan demikian, daripada terbengkalai, akan digunakan untuk pengembangan properti menengah-kebawah. LPKR kemudian akan mengembangkan proyek dengan margin lebih tinggi di sekitar tanah tersebut setelah proyek Meikarta, namun hanya jika terlihat adanya pemulihan di pasar properti. Kami memandang ini sebagai strategi yang prudent dan tepat untuk mengatasi kondisi pasar properti saat ini.
Valuations turn attractive; Upgrade to Buy
Kami upgrade rekomendasi kami di LPKR menjadi Buy (dari Trading Buy) sementara mempertahankan TP kami sebesar IDR865, karena penurunan harga saham baru-baru ini telah memperbesar potensi upside. Kami yakin saham LPKR telah oversold, memperlebar margin of safety karena valuasinya yang menjadi lebih murah. LPKR saat ini diperdagangkan di 2018F P/E di 9x, di bawah -1 SD (11,5x) dari rata-rata lima tahun dan diskon yang lebar dibandingkan 2018F P/E indeks properti di 12,4x. Dari perspektif P/B, LPKR saat ini diperdagangkan di bawah nilai bukunya, pada 2018F P/B yang hanya 0,44x, dekat -2 SD nya (0,41x) dan juga diskon yang cukup besar dibandingkan indeks properti yang diperdagangkan di 2018F P/B di 1,27x.

Selasa, 31 Oktober 2017

Analisis Saham JPFA 3Q17



JPFA 3Q17 performance review

Japfa  Comfeed  Indonesia  (JPFA)  merilis  kinerja  9M17  pada  26  Oktober.  Untuk 3Q17, JPFA membukukan pendapatan sebesar IDR7.6tr (+7.1% YoY; +0.7% QoQ) dan  laba  bersih  sebesar  IDR362.5bn  (-52.4%  YoY;  -8.5%  QoQ).  Cost  of  sales tumbuh lebih tinggi dari pertumbuhan pendapatan dengan kenaikan +15.7% YoY dan  +1.6% QoQ di  3Q17,  yang  kami  pikir  karena  harga  jagung  lokal  yang  lebih tinggi,  perhatian  utama  industri  ini.  Dengan  demikian,  marjin  laba  kotor menyusut dari 23.9% di 3Q16 menjadi 17.8% di 3Q17. JPFA membukukan laba kotor 3Q17 sebesar IDR1.3tr (-20.1% YoY; -3.3% QoQ).

Pada operating level, JPFA membukukan laba usaha sebesar IDR635.7bn (-42.8% YoY;  -14.4%  QoQ).  Margin  laba  usaha  (OPM)  Feed  turun  dari  12.0%  di  2Q17 menjadi 10.2% di 3Q17. DOC 3Q17 OPM juga turun 5.6%p QoQ, yang kami duga karena  normalisasi  harga  setelah  bulan  Ramadan. Namun  sisi  positifnya,  OPM  3Q17  broiler  naik  2.3%p  vs  2Q17.  Manajemen  JPFA  juga  menyebutkan  bahwa alasan lain turunnya laba usaha 3Q17 adalah karena one-off gain dari penjualan beef  cattle  di  Australia  tahun  lalu,  yaitu  sebesar  IDR200.3bn  yang  mendorong laba usaha tahun lalu..

Secara  kumulatif,  pendapatan  9M17  JPFA  mencapai  IDR21.7tr,  mencapai  75% dan  74%  dari  perkiraan  pendapatan  FY17  kami  dan  konsensus  berturut-turut Laba bersih 9M17 sebesar IDR849.8bn, mencapai 77% dari perkiraan laba bersih FY17 kami. Menurut kami kinerja 9M17 JPFA cukup dapat diprediksi dan sesuai dengan  perkiraan  kami.  Kami  masih  yakin  industri  perunggasan  memiliki  ruang yang cukup luas untuk tumbuh di masa depan, meski di prospek jangka pendek tahun ini ada biaya jagung lokal yang lebih tinggi dan daya beli yang lemah, yang keduanya memberikan sentiment negative Dengan demikian kami
mempertahankan estimasi financial kami dan juga rekomendasi Trading Buy kami pada  JPFA.  Namun,  karena  kami  roll  forward  basis  valuasi  kami  ke  2018,  kami menaikkan  target  harga  kami  untuk  JPFA  menjadi  IDR1,585  (sebelumnya IDR1,400).

Informasi dan edukasi
Hubungi :
Delpi Siregar
WA.082160300602
Mirae Asset Medan


Minggu, 22 Oktober 2017

Mirae Asset Sekuritas Indonesia on ACES 3Q Preview



Mirae Asset Sekuritas Indonesia on ACES 3Q Preview

- ACES membukukan penjualan kumulatif pada 9M17, ACES mencatat total pendapatan sebesar IDR4.14tr (+16.6%YoY), mencapai 73% dari proyeksi setahun penuh kami. 
- SSSG bulan September mencapai pertumbuhan dua digit di 23.2%, sebuah angka yang serupa dengan bulan Juni (22.8%), yang mana tinggi karena Idul Fitri. Kami percaya produktivitas/m² telah meningkat pada bulan September, mengingat meskipun telah dibuka dua gerai baru, SSSG MoM masih lebih tinggi. Kami memperkirakan tingkat produktivitas ACES yang lebih tinggi pada level IDR15.8mn/ sqm di tahun 2017F, meningkat 9% YoY. 
- Secara YTD, SSSG bulan September memecahkan rekor yang tinggi sejak tahun lalu sebesar 11.1%, dengan kontribusi tertinggi luar Jawa sebesar 29.1%. Kami percaya bahwa SSSG yang kuat di luar Jawa (sejak Juli) didukung oleh pemulihan harga komoditas (terutama batubara) 
- Harga saham ACES telah naik hingga 8%, setelah upgrade terakhir kami pada tanggal 28 September. Namun, kami roll forward basis valuasi dan basis target multiple kami ke tahun 2018F. Dengan demikian, kami memperoleh harga target blended (DCF dan target multiple) sekarang di IDR1,490 (dari Rp1,330) dan mempertahankan rating trading buy pada ACES. (Ilustrasi selengkapnya dapat dibaca https://goo.gl/8cYMia)

Mira Asset Sekuritas Medan
Office Education
Delpi Siregar
WA.082160300602

Rabu, 27 September 2017

SAHAM ADARO ENERGY (ADRO) Teknikal Analysis

ADRO (Weekly Trading Range 1,640 – 1,790)




ADRO: Weekly, 1,670 (-8.0%), buy on weakness, trading range 1,640 – 1,790. Indikator MFI optimized, indikator RSI optimized dan stochastic%D optimized akan menguji support trendline. Sementara itu pada Bollinger Band optimized harga akan coba bertahan diatas BBBottom.  Lebih lanjut koreksi normal harga pada pergerakkan daily sekitar -1.78%, saat ini di level -2.3%. Sementara itu pada pergerakkan weekly koreksi normal sekitar -3.77% saat ini di level -8.0 %.Dengan demikian potensi koreksi masih terlihat namun mulai terbatas.

Delpi Siregar
OE Staff Mirae Asset Sekuritas Medan
WA.082160300602

Minggu, 03 September 2017

SAHAM ADRO Buy On Weakness


TEKNIKAL ANALISIS

ADRO BUY ON WEAKNESS





*ADRO: Daily, 1,825 (-3.4%), buy on weakness, trading range 1,800 – 1,880. Indikator MFI optimized, dan RW%R  optimized masih akan menguji support trendline. Jika dilihat lebih lanjut koreksi normal pada pergerakkan daily sekitar -1.39 %, saat ini di level -3.4 %. Sementara itu pada pergerakkan weekly koreksi normal sekitar -3.66 % saat ini di level -6.2%. Dengan demikan potensi koreksi mulai tertahan.


https://t.me/miraeassetdaewooo

Selasa, 29 Agustus 2017

Seminar Market Outlook Mirae Asset Sekuritas Medan

Seminar Mirae Asset Sekuritas Medan

Seminar Market Outlook Semester ke - 2 tahun 2017 telah di selenggrakan pada hari Sabtu, 26 Agustus 2017 yang di mulai pada jam 13.00 WIB - 17.00 WIB di Hotel Grand Aston City Hall Medan Rosewood , Lantai 2 yang terletak di Jl. Balai Kota No.1 Medan.

Peserta Seminar pada acara ini mengisi semua tempat duduk dan sangat antusias kepada materi yang di bawakan oleh Analisis dari Mirae Asset Sekuritas.

Untuk mengetahui acara dan edukasi berikutnya dapat menghubungi

Delpi Siregar
082160300602
Mirae Asset Sekuritas Medan.






Senin, 28 Agustus 2017

Cara Menggunakan Menu Automatic Order Pada Platfrom Neo HOTS

Automatic Order

Menu Atuomatic Order mempermudah pengiriman order beli/jual saham secara otomatis, apabila Syarat atau Kondisi yang ditentukan sudah terpenuhi.
Untuk membuka menu automatic order adapun langkah – langkah nya sebagai berikut :

1.Pertama- tama masuk ke Menu lalu pilih Order 



2.Selanjutnya Klik Create New Order untuk membuat pengaturan automatic order buy dan automatic order sell.


















3. Dalam Menu Aoutmatic Order terdiri dua bagian Menu, yaitu Menu order Buy dan Menu Order Sell.
Menu Buy digunakan untuk membuat automatic buy order, order akan otomatis terkirim apabila syarat atau kondisi yang ditentukan sudah terpenuhi
Menu Sell digunakan untuk membuat automatic sell order, order akan otomatis terkirim apabila syarat atau kondisi yang ditentukan sudah terpenuhi.

4. Bila Kita ingin melakukan order baik beli atau jual secara otamatis ada lima tahap yang harus di lakukan :


Pertama, Tentukan Valid date yang mana anda dapat mengatur masa berlaku order selama 30 hari.

Kedua, Selanjutnya mengatur kondisi untuk mengirimkan order berdasarkan harga atau volume yang terjadi. Kondisi ini bukan harga order yang diiginkan, namun merupakan posisi dimna order anda akan dikirimkan.

Pada Set Contition atau mengatur kondisi dapat di lakukan berdasarkan harga atau Volume.
Pilih baris pertama dalam set condtion untuk membuat kondisi berdasarkan harga.
Anda dapat memilih 3 pilihan kondisi harga, yaitu

Last price : harga transaksi saham terakhir
Best Offer : harga pada posisi offer (penawaran jual) terendah
Best Bid : harga pada posisi bid ( penawaran beli ) tertinggi. 

Selanjutnya pilih batas bawah dan batas atas sebagai patokan yaitu;

(a) <= dipilih jika anda ingin harga patokan di bawah atau sama dengan
(b) >= dipilih jika anda ingin harga patokan di atas  atau ama dengan

Lalu masukkan Harga yang digunakan sebagai patokan.

Selain menentukan kondisi berdasarkan harga anda dapat juga menentukan kondisi berdasarkan volume pada baris kedua “Done Volume”, dengan memlilih order ini, order akan terkirim apabila volume transaksi saham yang telah terjadi sesuai dengan jumlah done volume yang anda masukkan.

Ketiga, Setelah menentukan kondisi yang diiginkan langkah selanjutnya masukkan order yang akan dikirimkan sistem bila suatu kondisi yang telah ditentukan telah terpenuhi. Dengan melakukan pengaturan di “Set Order”.

(a) Pada baris pertama tentukan jumlah Lot yang igin di beli
(b) Anda bisa juga memasukkan jumlah lot yang diiginkan sesuai Nilai/Rupiah yang anda inginkan.
(c) Lalu masukkan order price pada posisi mana order akan dikirimkan oleh sistem apakah pada saat harga di last Price, Best Bid atau di Best Offer
(d) Anda juga dapat memasukkan/ menentukan order price sesuai dengan harga yang anda iginkan


















Keempat, Tekan/klik tombol “DONE” untuk menyimpan pengaturan automatic Order.

Kelima, Sekanjutnya order yang sudah anda atur harus anda aktifkan dulu dengan mengklik atau menekan tekan tombol ON sebelah kanan.Hal ini berarti bahwa automatic Order sudah aktif dan server mulai melakukan pengamatan pada pergerakan harga saham yang dimaksud.

Untuk Automatic Order Sell, ikuti langkah-langkah seperti memasukkan Automatic Order Buy.


















Informasi dan Opening Account 
Hubungi :
Delpi Siregar
Hp/WA . 082160300602
Mirae Asset Sekuritas

Minggu, 06 Agustus 2017

Edukasi Investasi Saham





Edukasi Investasi Saham Bersama Mirae Asset Sekuritas Medan yang di laksanakan pada tanggal 5 Agustus 2017 di Galeri Investasi di Mirae Asset Sekuritas Medan Gedung Grand Palladium Mall lt.UG dengan Materi Tentang "Multi Chart & Search Stock".

ANALISIS SAHAM TELKOM (TLKM)



TLKM: Daily, 4,670 (-0.6%), buy on weakness, trading range 4,640 – 4,720. Indikator MFI optimized dan  RSI optimized saat ini sudah berada sekitar support trend line . Jika dilihat lebih lanjut koreksi normal pada pergerakkan daily sekitar -0.78%, saat ini di level -0.6 %.Sementara itu pada pergerakkan weekly koreksi normal sekitar -1.51 %, saat ini baru -0.6 %.Dengan demikan potensi koreksi harga masih terlihat namun mulai terbatas.


Delpi Siregar
Mirae Asset Sekuritas
Hp/WA. 082160300602

Selasa, 01 Agustus 2017

Kelas Edukasi Investasi Saham


Yuk Mari Ikuti Kelas Edukasi Investasi Saham bersama Mirae Asset Sekuritas,

sabtu, 5 Agustus 2017
Jam , 10.00 - 12.00 Wib

Gedung Grand Palladium Mall Lt.UG Medan

Yuk Buruan Daftar Gratisss !!!!!!

Pendaftaran ;
Delpi Siregar
WA.082160300602

KBLI Teknikal Analysis



KBLI: Weekly, 4,80 (+3.9%), buy on weakness, trading range 460 - 518. Indikator MFI optimized, indikator W%R dan indikator RSI optimized saat ini masih cenderung naik . Jika dilihat lebih lanjut koreksi normal pada pergerakkan daily sekitar -2.3%, saat ini di level -0.8 %.Sementara itu pada pergerakkan weekly kenaikkan normal sekitar +8.06 %, saat ini baru +3.9 %.Dengan demikan harga akan cenderung naik.


Delpi Siregar
Mirae Asset Sekuritas Medan
WA. 082160300602

Kamis, 27 Juli 2017

Rekomendasi PWON


PWON (Trading Buy) 2Q17
- Untuk kuartal 2, pendapatan, laba kotor, laba usaha, dan laba bersih PWON masing-masing naik 31,6%, 43,3%, 52,5%, dan 56,7% YoY, yang kami atribusikan terhadap penjualan kondominium PWON yang kuat.
- Terlepas dari pandangan Netral kami terhadap penjualan properti developer, kami terus menyukai PWON karena penjualan kondominium dan kantornya membukukan angka yang memuaskan.
- Kami downgrade rekomendasi kami pada PWON dari Buy menjadi Trading Buy karena kenaikan harga sahamnya baru-baru ini yang semakin dekat ke target harga kami sebesar IDR760.

Resitance = 661
Support    = 696

Delpi Siregar
Mirae Asset Sekuritas Medan
Hp/WA. 082160300602
Telegram :
https://telegram.dog/miraeassetdaewooo

Kamis, 20 Juli 2017

Program Edukasi Investasi Saham



Yuk Ikuti Kelas Program Edukasi Investasi Saham bersama Mirae Asset Sekuritas Cabang Medan
Setiap hari Jumat, Jam : 15.00 - 17.00 wib di galeri investasi saham Mirae Asset Sekuritas Grand Palladium Mall Lt.UG Medan. GRATIIIIIIIIISSSS !!!

Untuk Informasi dan Pendaftran Hubungi :
Delpi Siregar
Hp/WA.082160300602


Minggu, 16 Juli 2017

Rabu, 12 Juli 2017

Analisa Teknikal JPFA


#JPFA
Support    = 1,392
Resistance = 1,435
Fundamental News =
Japfa Comfeed Tbk (JPFA) akan melakukan Penerbitan US$100.000.000 5,5% Senior Notes Due 2022 yang dijamin oleh Anak Perusahaan Penjamin. 
Menurut Maya Pradjono, Sekretaris Perusahaan Perseroan dalam keterangan Selasa, Notes ini akan digabungkan dengan senior notes yang telah beredar dengan jumlah pokok US$150.000.000 dan bunga tetap 5,5% dan jatuh tempo 31 Maret 2022 yang telah diterbitkan perseroan 31 Maret 2017.

https://t.me/miraeassetdaewooo

Selasa, 11 Juli 2017

Analisis Teknikal WSBP


#WSBP
 Support = 452
 Resistance = 464 - 476
Fundamental News = PT Waskita Beton Precast Tbk ( WSBP) memperoleh kredit modal kerja dari Bank DKI dan BRI Syariah. Kedua bank masing-masing mengucurkan kredit Rp 500 miliar dan Rp 300 miliar.
Kredit dari Bank DKI akan digunakan untuk membiayai Proyek Pengadaan Readymix dan Precast Tol Jakarta -Cikampek (Japek) Seksi 2 (dua) Elevated.
Adapun kredit dari BRI Syariah dengan akad musyarakah direncanakan untuk pembiayaan sebagian Proyek Pengadaan Material Precast dan Beton Readymix untuk Pembangunan Cimanggis-Cibitung Toll Ways (CCTW) Seksi 2 (dua) yang ditargetkan selesai tahun 2019

Join Channel Telegram Mirae Asset Medan
https://t.me/miraeassetdaewooo


Rabu, 05 Juli 2017

Teknikal Analisis



BJTM: Weekly, buy on weakness, trading range 620 - 680. Indikator MFI optimized , indikator W%R optimized dan RSI Optimized akan menguji support trendline  namun volume masih di bawah  rata-rata.  Dengan demikian diperkirakan potensi koreksi makin terbatas. Persentase normal koreksi harga saham ini secara rata-rata mingguan selama dalam pola uptrend sekitar -3.18 % sementara saat ini sudah mencapai -4.5 % (undershoot).

User Id Trial Dan Edukasi
Hubungi :
Delpi Siregar
WA. 082160300602
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
biz.